Saturday, 22 January 2011

Tips cantik orang korea .

Tips Cantik Dengan Pijat Wajah

Teknik pemijatan yang telah dipraktekkan selama berabad-abad ini memang dapat membuat rileks tubuh dan pikiran. Demikian pula pemijatan pada wajah, akan membuat peredaran darah lebih lancar, stres terbang dan rona wajah pun akan terlihat lebih cantik dan segar. Anda bisa melakukan sendiri teknik pijat wajah ini. Yang Anda perlukan hanya pelembap dan tentunya tangan yang bersih. Berikut tips-tipsnya:
- Bersihkan wajah dan memakai penyegar poleskan pelembap di seluruh wajah dan leher dengan gerakan menyapu ke arah atas.
- Cubit pelan daerah mulai tulang pipi sampai garis rahang (untuk pagi hari). Lakukan gerakan melingkar dengan garis telunjuk (untuk pijat malam hari). Tekan selama beberapa detik pada daerah yang tegang. Biasanya pada sudut dalam dan luar mata serta pangkal alis.
- Tepukkan tiga jari tangan di seluruh wajah dengan berirama. Lakukan mulai dari dagu bergerak perlahan ke garis rahang dan pipi ke arah atas sampai ke bawah mata. Tapi hindari daerah sekitar mata.
- Gunakan dua jari Anda untuk memijat daerah dahi, mulai batas alis sampai garis rambut.
- Sentuhan terakhir adalah dengan menempatkan kedua tangan bersama-sama di samping hidung dan mulut, lalu usapkan telapak tangan ke seluruh wajah beberapa kali.

Teknik Pijat Untuk Membuat Wajah Lebih Cantik dan Segar


Teknik pijat telah dikenal oleh manusia selama ribuan tahun, dipergunakan untuk membuat rileks otot otot tubuh dan juga sebagai pemyembuhan berbagai macam penyakit. Demikian pula pemijatan pada wajah, akan membuat peredaran darah lebih lancar, stress hilang dan rona wajah pun akan terlihat lebih cantik dan segar.

Anda bisa melakukan sendiri teknik pijat wajah ini. Yang Anda perlukan hanya pelembap dan tentunya tangan yang bersih. Berikut tips-tipsnya:

  • Bersihkan wajah dengan memakai penyegar dan poleskan pelembap di seluruh wajah dan leher dengan gerakan menyapu ke arah atas.
  • Cubit pelan daerah mulai tulang pipi sampai garis rahang (untuk pagi hari). Lakukan gerakan melingkar dengan garis telunjuk (untuk pijat malam hari). Tekan selama beberapa detik pada daerah yang tegang. Biasanya pada sudut dalam dan luar mata serta pangkal alis.
  • Tepukkan tiga jari tangan di seluruh wajah dengan berirama. Lakukan mulai dari dagu bergerak perlahan ke garis rahang dan pipi, ke arah atas sampai ke bawah mata. Tapi hindari daerah sekitar mata.
  • Gunakan dua jari Anda untuk memijat daerah dahi, mulai betas alts sampai garis rambut.
  • Sentuhan terakhir adalah dengan menempatkan kedua tangan bersama-sama di samping hidung dan mulut, lalu usapkan telapak tangan ke seluruh wajah beberapa kali.

Cara Mencerahkan Wajah dengan Teh Basi

Seringkali teh dalam poci yang Bunda buat tersisa dan terbuang sia-sia. Bunda, apabila sering ada teh yang tersisa, jangan dibuang karena sesungguhnya air teh basi bermanfaat bagi kulit. Caranya: basuh muka setelah bangun tidur dengan air teh yang sudah dibiarkan hingga satu malam. Gunakan airnya sebagai pencuci muka, dan ampasnya sebagai scrub wajah agar sel kulit mati pada wajah Anda dapat terangkat. Biarkan beberapa menit hingga teh neresap ke dalam pori-pori kulit. Bilas hingga bersih dan keringkan.

Tips Cantik Berkerudung di Hari Raya

Disaat lebaran biasanya Anda akan mengenakan busana muslim lengkap dengan jilbabnya. Bagi para muslimah yang setiap harinya mengenakan busana muslim tentunya tidak masalah disaat harus tampil dengan busana muslim di hari raya ini. Namun bagaimana dengan Anda yang sehari-harinya tidak berjilbab? Padahal Anda ingin tetap tampil santun dan modis dengan busana muslim yang cantik. Anda tak perlu risau, ada beberapa tips dalam memakai jilbab yang cantik dan rapi, sehingga Lebaran Anda kali ini lebih lengkap.
1. Pilih bahan jilbab yang ringan, nyaman, adem dan praktis
Seperti bahan spandex, sifon, atau sutra dapat menjadi pilihan untuk jilbab cantik Anda di hari Idul Fitri. Bahan-bahan ini lebih mudah untuk dibentuk jilbab sesuai dengan model yang kita inginkan. Hindari jilbab yang susah untuk dibentuk.
2. Pilih model jilbab sesuai dengan bentuk wajah.
Sesuaikan model jilbab yang akan Anda gunakan di Hari Lebaran dengan bentuk wajah Anda. Jika wajah Anda bulat, hindari hiasan dan corak yang terlalu berlebih agar tidak berkesan gemuk pada wajah Anda. Hindari model jilbab yang terlalu rumit agar aktifitas Anda lebih leluasa di Hari Raya.
3. Sesuaikan warna dengan busana muslim yang dikenakan.
Warna dan model jilbab yang dikenakan harus disesuaikan dengan warna busana muslim yang akan dikenakan untuk memberi kesan serasi, elegan dan cantik. Untuk mendapatkan penampilan ceria, pilihlan warna atau corak yang terang. Untuk kelihatan lebih anggun, gunakan jilbab yang berwarna lembut atau gelap.
4. Gunakan ciput agar tetap rapi
Untuk menjaga agar tetap rapi, gunakan ciput sebagai dalaman. Atau bisa juga dengan menggunakan bando, bandana, dan hiasan lain agar rambut tidak mudah keluar dan kerapian jilbab tetap terjaga. Jika Anda berponi sebaiknya poni di jepit kebelakang agar tidak jatuh ke depan.
5. Berwarna serasi dengan dalaman jilbab
Pilihlah dalaman jilbab yang berwarna serasi dengan dalaman jilbab, kadang jilbab atau bergo yang kita gunakan tidak cukup tebal sehingga dalaman jilbab cukup membayang. Untuk menyiasati pilih warna yang serasi dengan jilbab luar atau pilih warna hitam, putih, atau warna kulit yang akan cocok dipadu-padan dengan jilbab aneka warna.
6. Gunakan aksesoris untuk mempercantik
Gunakanlah aksesoris seperti bros, payet, mutiara atau hiasan lainnya agar penampilan Anda di hari Raya lebih cantik.

Tips Merias Wajah Dalam Sekejab

Untuk mengangkat kelebihan minyak pada kulit wajah saat sedang beraktivitas, oleskan wajah tipis-tipis dengan penyegar (toner/ astringent), lalu tepuk-tepuk dengan kertas tisyu. Setelah kondisi wajah bebas dari minyak, Anda tinggal membubuhkan make up lagi jika diperlukan, dengan membubuhkan bedak tabur (loose powder) terlebih dulu. Setelah itu, wajah pun siap di make up kembali!

Tips Merawat Kulit dan Rambut dengan Lulur Tanah Liat Maroko


lempung maroko ghassoul

Ghassoul adalah tanah liat alami yang sudah dipergunakan untuk merawat kulit, rambut, kulit kepala dan wajah kaum bangsawan Roma dan Mesir dan juga wanita timur tengah sejak ratusan tahun yang lalu. Ghassoul berasal dari 100% lempung / batuan alami yang berasal dari pegunang Atlas di negara Maroko yang sangat terkenal memiliki khasiat untuk perawatan dan pembersiahan terutama untuk bagian kulit wajah, kepala dan rambut, bahkan lempung ini menjadi favorit dan digunakan sebagai “menu utama” Upscale Spa di resort-resort mewah seluruh dunia. Gassoul berasal dari kata Arab “ghassala” yang artinya mencuci, sebagai produk alami Ghassoul sangat baik di gunakan sebagai ramuan anti-keriput, anti jerawat, menyerap kotoran, noda hitam dan juga sel sel kulit mati.

Untuk merawat rambut dan kulit kepala, ghassoul digunakan sebagai shampooing / tonik alami, untuk membersikan, dan menghilangkan lemak dari rambut dan kulit kepala karena mengatur produksi sebum, tanpa merusak kelenjar sebaceous. Bila digunakan secara teratur , rambut akan menjadi sangat mengkilat meningkatkan volume, menghilangkan ketombe, dan secara bertahap mengurangi kebutuhan untuk sering mencuci rambut.

adonan

Tips merawat rambut dan kulit kepala dengan Ghassoul:
1. Campurkan ghassoul bubuk 50 Gram dengan air hangat untuk membuat masker
2. Basahi rambut Anda lalu oleskan masker ghassoul di seluruh rambut di sertai pijatan perlahan-lahan di kulit kepala.
3. Biarkan selama 15 menit, lalu bilas rambut dengan air hangat sambil menyisir, gunakan ½ sari jeruk nipis dalam air bilasan akhir.

Tips kulit muka dengan Ghassoul:
Campurkan bubuk ghassoul dengan air hangat dan air bunga mawar atau air bunga liman, sampai menghasilkan adonan seperti masker dan harum, lalu letakkan adonan itu di muka sambil pijat pelan-pelan. Biarkan beraksi selama 10 menit. Setelah itu bersihkan dengan air hangat. Untuk kulit kering tambahkan sedikit minyak zaitun pada ramuan masker anda.

Tips merawat kulit badan dengan Ghassoul:
Ambil 100g bubuk ghassoul, di dalam mangkuk lalu tambahkan air hangat sampai menghasilkan adonan yang sangat ringan dan lembut. Oleskan ke seluruh bagian tubuh, dan biarkan sampai kering (15 mn), lalu cuci dengan air hangat. Akan terasa perbedaanya, kulit akan sangat lembut, halus, dan lebih bersih.

Harga Produk Ghassoul Maroko (500gram) : Rp 105.000,-

Informasi lebih lanjut/untuk mendapatkan “Produk Ghassoul Maroko” Hubungi 085.2280.36912 |

No comments:

Post a Comment